harga mobil Xpander Sport

Xpander merupakan kendaraan keluarga generasi baru yang dikeluarkan oleh perusahaan ternama Mitsubishi. Ada beberapa varian Mitsubishi Xpander yang bisa Anda jadikan pilihan, salah satunya yaitu varian Sport. Karena menjadi salah satu varian favorit, banyak orang yang mencari informasi mengenai harga mobil Xpander Sport.

Namun sebelum mengetahui harga dan tempat membeli, Anda harus mengetahui apa saja keunggulannya sehingga layak dijadikan pilihan. Varian Sport sendiri bukan varian paling tinggi karena masih di bawah varian Ultimate. Meskipun begitu, banyak juga kelebihannya di antaranya yaitu:

Tampil dengan Nuansa Gelap yang Lebih Trendy

Xpander Sport memiliki perbedaan dibandingkan varian lainnya. Salah satu perbedaannya ada pada nuansa kabin. Mobil yang menggunakan kata Sport ini memiliki nuansa kabin gelap karena warna hitam lebih mendominasi. Mungkin itu juga yang membuat tampilannya terasa lebih sporty. Sedangkan kebanyakan varian lain menggunakan warna krem beige. Selain itu, varian Sport juga dilengkapi dengan aksen carbon fiber yang membuat tampilan kabin lebih menarik.

Memiliki Material Pembungkus Jok yang Berkualitas

Meskipun bukan varian tertinggi, namun kualitas pembungkus jok yang digunakan sama seperti varian Ultimate. Untuk harga mobil Xpander Sport tentu saja lebih terjangkau dibandingkan Ultimate karena memang kelasnya berbeda. Bukan hanya bagian pembungkus jok saja, namun pembungkus tuas transmisi juga berkualitas. Pembungkus yang berkualitas bisa menambah kenyamanan Anda dalam mengemudikan mobil.

Menawarkan Fitur Menarik

Mitsubishi Xpander selalu menawarkan fitur-fitur menarik yang tidak ada di mobil lainnya. Hal tersebut juga berlaku pada varian Xpander Sport ini. Salah satu fitur menarik yang bisa Anda rasakan adalah enam speaker yang membuat suara lebih baik. Berbeda dengan varian di bawahnya yaitu Exceed yang baru menggunakan emat speaker saja. Fitur lain yang bisa Anda gunakan adalah headunit audio 2DIN yang bisa digunakan untuk infotainment.

Desain Luar Mirip Ultimate

Penasaran dengan penampakan luar Xpander Sport? Banyak orang yang mengatakan bahwa penampilan luar mobil ini seperti varian di atasnya yaitu Xpander Ultimate. Terutama pada bagian wajah yang menggunakan grill atas berlapis krom. Kelengkapan lain yang dimiliki oleh mobil ini yaitu lampu kabut, lampu rem terintegrasi, LED positioning lamp, welcome light, coming home light, dan lain sebagainya.

Fitur Keselamatan

Mitsubishi memang meningkatkan keamanan pada hampir semua mobil yang dikeluarkan, termasuk Xpander Sport. Banyak fitur keselamatan yang diberikan untuk membuat pengendara merasa lebih aman. Beberapa fitur keselamatannya yaitu dua kantung udara di bagian depan, kontrol stabilitas, hill start assist, kamera mundur, dan lain sebagainya. Teknologi rem juga sangat lengkap mulai dari EBD, BA, dan ABS.

Performa Mumpuni

Keunggulan mobil Xpander Sport yang terakhir yaitu performanya. Dari segi performa, varian Sport tidak jauh berbeda dengan varian di atasnya yaitu Ultimate. Varian ini memiliki transmisi otomatis 4-speed. Transmisi tersebut bertujuan untuk membantu memudahkan Anda dalam berkendara.

Itulah pembahasan mengenai keunggulan dari Xpander Sport. Harga mobil Xpander Sport sendiri yaitu di antara Rp 240 juta hingga Rp 275 juta dengan lima macam warna bodi yang bisa dipilih. Jika menginginkan harga lebih jelasnya, Anda bisa mencari informasi melalui Lautan Berlian. Dealer resmi dari Mitsubishi tersebut juga bisa membantu Anda mendapatkan mobil Xpander Sport sesuai keinginan. Anda bisa menghubungi tim marketing melalui WhatsApp untuk berkonsultasi. Informasi mengenai Lautan Berlian dan produk yang ditawarkan bisa Anda lihat di www.lautanberlian.co.id

Bisnis

By Bisnis

Related Post